SEJARAH PROGRAM STUDI AGROTEKNOLOGI
Program studi Agroteknologi Fakultas Pertanian Universitas Swadaya Gunung Jati didirikan pada tanggal 11 September 1986 dengan No SK Pendirian PS yaitu 0810/0/1986 dan dengan nama jurusan Budidaya Pertanian. SK Pendirian Program Studi Budidaya Pertanian ditandatangani oleh Sutanto Wirjoprasonto. Program studi Budidaya Pertanian mengalami beberapa kali pergantian nama Program Studi yaitu Pada tahun 2007, jurusan Budidaya Pertanian berganti nama menjadi Program Studi Agronomi dan pada tahun 2011 menjadi Program Studi Agroteknologi.
VISI, MISI, TUJUAN, DAN SASARAN
VISI
“Terwujudnya Program Studi Agroteknologi yang Unggul dalam Pengembangan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi di Bidang Pengelolaan Tanaman Terpadu yang Berkelanjutan, Berbasis Kearifan Lokal, Berdaya Saing di Tingkat Nasional dan Berorientasi Global Tahun 2022”
MISI
Menyelenggarakan pendidikan bidang Agroteknologi berbasis kearifan lokal dengan mengedepankan IPTEK pada bidang pertanian, mempunyai wawasan luas dan mampu bersaing di pasar global.
Mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi melalui penelitian di bidang Agroteknologi yang berkelanjutan dan berbasis kearifan lokal.
Melakukan pengabdian kepada masyarakat di bidang Agroteknologi berbasis hasil penelitian secara terintegrasi dan berkelanjutan.
Mengembangkan jaringan kerjasama yang saling menguntungkan dengan instansi pemerintah, swasta, dan lembaga pendidikan tinggi lain, baik dalam maupun luar negeri
TUJUAN
Menghasilkan lulusan yang :
- Kompeten dalam bidang teknologi budidaya tanaman yang mencakup aspek sumberdaya lahan, sumberdaya hayati dan perlindungan tanaman.
- Mampu berinovasi dalam pengembangan dan penerapkan IPTEK.
- Mampu mendiseminasikan dan mengimplementasikan temuan IPTEK kepada masyarakat.
- Mampu membangun jejaring (networking) kerjasama untuk membangun citra institusi.
- Memiliki jiwa kepemimpinan dan kemampuan manajerial, serta adaptif terhadap dinamika lingkungan.
- Menjunjung tinggi etika profesi.
SASARAN
- Pengembangan sumberdaya manusia yaitu dosen dan tenaga kependidikan.
- Kurikulum yang memenuhi kebutuhan masyarakat
- Sistem pembinaan dan pengajaran mahasiswa yang intensif
- Sarana perkuliahan yang memenuhi syarat
- Administrasi umum dan administrasi akademik yang tertib
STANDAR KOMPETENSI LULUSAN
Kompetensi Utama
A. Pelaku di bidang pertanian :
Mampu menerapkan prinsip ilmiah dalam merumuskan, menganalisis dan memecahkan permasalahan dalam bidang pertanian
Kemampuan menerapkan IPTEKS di bidang budidaya tanaman berdasarkan prinsip pertanian berkelanjutan, baik yang bersifat modern maupun kearifan lokal.
B. Pengusaha (entrepreneur, initiator, adaptor, cooperator) :
Keberanian memulai, melaksanakan dan mengembangkan usaha inovatif bidang produksi tanaman dalam pertanian berkelanjutan.
Kemampuan menjalin kerjasama (bernegosiasi dan berkomunikasi) secara efektif.
Kemampuan berinovasi dalam menerapkan IPTEKS di bidang budidaya pertanian ke dalam praktek bisnis.
Kemampuan menerapkan etika bisnis pertanian yang berwawasan lingkungan.
C. Manajer (planner, designer, organizer, evaluator, mediator) :
Mempunyai kemampuan leadership, manajerial, dan adaptasi terhadap lingkungan, serta jiwa kreatif, inovatif, responsif, dalam merancang, merencanakan, dan mengevaluasi sistem produksi tanaman secara tepat sesuai kaidah pertanian berkelanjutan.
Kemampuan mengaktualisasikan potensi diri untuk bekerjasama dalam tim yang multidisiplin.
D. Komunikator (fasilitator, motivator dan mediator) :
Kemampuan belajar sepanjang
Kemampuan berfikir analitis dan sintesis dengan memperhitungkan dampak penyelesaian masalah di lingkup global dalam berkehidupan bermasyarakat.
Kemampuan sebagai fasilitator, motivator dan mediator secara sistematik dan efektif.
Mampu mengkomunikasikan pemikiran secara individu maupun dalam tim
Mempunyai kemampuan berkomunikasi untuk memfasilitasi, memotivasi dan menjadi mediator dalam menghadapi permasalahan bidang pertanian di masyarakat.
Kompetensi Pendukung
A. Kompetensi Pendukung Profil Pelaku di bidang pertanian
Mempunyai etika dan rasa tanggung jawab terhadap profesi
Mempunyai kepedulian terhadap budaya dan kearifan lokal
Mempunyai kredibilitas tinggi
B. Kompetensi Pendukung Profil Pengusaha (entrepreneur, initiator, adaptor, cooperator)
Mampu menginisiasi berwirausaha
Mampu bekerjasama dalam tim
Mampu menerapkan etika bisnis pertanian yang berwawasan lingkungan
Mempunyai kredibilitas tinggi
C. Kompetensi Pendukung Profil Manajer (planner, designer, organizer, evaluator, mediator)
Mampu berinteraksi dengan lingkungan budaya yang berbeda
Menghargai perbedaan pandangan atau pendapat
Mempunyai kredibilitas tinggi
D. Kompetensi Pendukung Profil Komunikator (fasilitator, motivator, mediator)
Mempunyai kemampuan di bidang teknologi informasi dan komunikasi
Mempunyai kemampuan bahasa Inggris
Mempunyai kredibilitas tinggi