Perguruan Tinggi

pt
001004
Universitas Airlangga

Kategori

PTN BH

Akreditasi

Unggul


Alamat

Kampus C Mulyorejo, Kec. Mulyorejo - Kota Surabaya - Prov. Jawa Timur



Deskripsi

Universitas Airlangga adalah sebuah perguruan tinggi negeri yang terletak di Surabaya, Jawa Timur. Universitas ini didirikan tanggal 10 November 1954 bertepatan dengan hari pahlawan yang ke-9.


Kuota Penerimaan Mahasiswa

Akademik

300

Vokasi

100

Administrasi Publik

Antropologi

Sejak awal persiapan pembukaan Fakultas, gagasan yang dianut para pendiri adalah dapat dikembangkannya suatu program pendidikan ilmu-ilmu sosial di bawah satu atap, di mana kajian-kajian dasar dalam tiga cabang pokok ilmu-ilmu sosial (psikologi, sosiologi, dan antropologi), dapat diperlakukan sebagai komponen-komponen substantif pendidikan yang dapat saling merujuk dan menunjang. Pada tahun 1979, setahun setelah berdirinya Fakultas Ilmu Sosial, Soetandyo Wignjosoebroto (Ketua Presidium Fakultas pada waktu itu) menulis sebuah makalah yang menegaskan kembali gagasan seperti itu. Makalah yang disajikan dalam rapat kerja yang diselenggarakan oleh konsorsium Sastra dan Filsafat untuk membahas masalah pengembangan Program Studi Antropologi Sosial, dan sekaligus menyinggung pemikiran tentang dikembangkannya program pendidikan antropologi di Fakultas Ilmu-ilmu Sosial, khususnya di FISIP Unair. Dua tahun kemudian, yaitu pada tahun 1981, Dr. Adi Sukadana, seorang Lektor Kepala di Bagian Anatomi Fakultas Kedokteran Unair, telah pula menyampaikan sebuah konsep tentang kemungkinan dibukanya Program Studi Antropologi Sosial di Universitas Airlangga. Konsep itu membentangkan kelayakan pembukaan Jurusan atau Program Studi Antropologi dengan mengemukakan uraian ringkas tentang tenaga kerja, lokasi peralatan, calon mahasiswa, kelayakan tindakan (action feasibilities), pembiayaan serta mempertimbangkan faktor-faktor yang menunjang dan menghambat rencana tersebut. Sejak tahun itu persiapan-persiapan dilakukan, tidak hanya untuk kepentingan operasional, akan tetapi juga untuk memperoleh penilaian kelayakan dan persetujuan dari Departemen Pendidikan dan Kebudayaan. Untuk maksud-maksud tersebut kontak-kontak dengan Jurusan Antropologi Fakultas Sastra Universitas Indonesia pun dilakukan. Setahun setelah Jurusan Antropologi di Fakultas Sastra Ul dipindahkan ke FISIP-UI, bersejajar dengan ide yang sebenarnya telah dikemukakan di lingkungan FISIP Unair beberapa tahun sebelumnya, Departemen Pendidikan dan Kebudayaan mengijinkan dibukanya Program Studi Antropologi Sosial di Universitas Airlangga. Pada tanggal 24 September 1984 keluar Surat keputusan Direktorat jendral Pendidikan Tinggi No. 117/Dikti/Kep/1984 tentang pendirian Program Studi Antropologi Sosial. Pada tahun 1985 program studi Antropologi FISIP Unair mulai menerima mahasiswa baru.

Gizi

Nama Program Studi : Gizi (S1)
Fakultas : Kesehatan Masyarakat
SK Pembentukan Program Studi : SK Rektor Universitas Airlangga No. 6093/UN3/KR/2013
Akreditasi Program Studi
Nomor Sertifikat Akreditasi : SK LAMP-PTKes No.0362/LAM-PTKes/Akr/Sar/V/2018
Nilai akreditasi : A
Masa berlaku akreditasi : 26 Mei 2018-26 Mei 2023

Visi :

Menjadi Prodi S1 Ilmu Gizi yang unggul di Indonesia dalam menghasilkan sumberdaya manusia di bidang gizi yang memiliki daya saing tinggi di tingkat nasional dan internasional dengan Excellence with Morality.

Ilmu Hukum

Fakultas Hukum Universitas Airlangga merupakan salah satu fakultas hukum tertua di Indonesia. Pada mulanya, pada tahun 1952 merupakan cabang dari Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta. Kemudian sejak tahun 1954, dengan berdirinya Universitas Airlangga yang diresmikan oleh Presiden RI Ir. Soekarno, maka ditetapkanlah Fakultas Kedokteran, Fakultas Kedokteran Gigi dan Fakultas Hukum sebagai tiga fakultas pertama dari Universitas Airlangga.



Beberapa Sarjana Hukum terkemuka di Indonesia, di antaranya Prof. Mr. A.G. Pringgodigdo (Sekretaris Negara RI dalam Kabinet Presiden Soekarno) menjadi pendiri Fakultas Hukum Universitas Airlangga. Dengan reputasi yang sangat baik dalam melaksanakan pendidikan tinggi hukum, maka sejak tahun 1970-an Fakultas Hukum Universitas Airlangga dipercaya oleh Departemen Pendidikan Nasional untuk menjadi pembina dalam rangka pengembangan fakultas hukum lain di wilayah Indonesia timur.

Ilmu Komunikasi

Ilmu Sejarah

Keberadaan Program Studi Ilmu Sejarah berkaitan erat dengan kebutuhan untuk menjawab berbagai kondisi nyata masyarakat Indonesia yang terus menerus mengalami perubahan dan perkembangan. Sejarah sebagai ilmu yang mempelajari masa lampau sangat penting dikembangkan sebagai ilmu dasar dan sebagai fondasi dalam rangka pemahaman dan pengembangan ilmu pengetahuan, khususnya kontribusi pada ilmu pengetahuan lainnya seperti sosiologi, antropologi, arsitektur perkotaan, ilmu politik, ekonomi, hukum, dan kebudayaan.

 

Pengembangan Departemen Ilmu Sejarah pada Program Studi Ilmu Sejarah Fakultas Ilmu Budaya Universitas Airlangga adalah mengembangkan kemampuan untuk merekonstruksi peristiwa sejarah dan kebudayaan pada masa lalu berdasarkan wacana sejarah masyarakat dan budaya di kota yang heterogen, terbuka, dan cepat menerima perubahan baik eksternal maupun internal. Hal ini didasarkan pada kenyataan bahwa Program Studi Ilmu Sejarah Universitas Airlangga yang berada dalam lingkup masyarakat perkotaan yang berlatar belakang tradisi maritim, khususnya masyarakat yang bermukim di kota-kota pantai. Pengembangan ini didukung oleh penggunaan pendekatan interdisipliner dan multidimensional  sehingga sejarah sebagai ilmu mampu berkomunikasi dengan ilmu-ilmu sosial dan ilmu-ilmu humaniora lainnya. 

 

Dalam konteks itu, Program Studi Ilmu Sejarah Universitas Airlangga memposisikan diri dan menitikberatkan fokus kajiannya pada aspek Sejarah Perkotaan dalam berbagai dimensinya. Hal ini tidak lepas dari keberadaan dan lingkungan Program StudiIlmu Sejarah dikembangkan, yakni di Kota Surabaya yang dikenal sebagai kota yang memiliki banyak identitas dan aktivitas masyarakatnya sangat beragam. Aspek inilah yang membedakan Program StudiIlmu Sejarah Universitas Airlangga dengan Program Studi Sejarah di perguruan tinggi lainnya di Indonesia. Dan, pada konteks itulah kurikulum ini disusun dengan fondasi yang didukung oleh pengetahuan substansi yang memadai untuk menunjang spesifikasi Program Studi yang khas dan berbeda dengan prodi sejenis di perguruan tinggi lainnya di Indonesia.


Kedokteran Hewan

Keperawatan

Landasan pendirian Program Studi Pendidikan Ners didasarkan pada tuntutan masyarakat dalam meningkatkan terhadap pelayanan keperawatan profesional dan merujuk pada kebijaksanaan pengembangan tenaga kesehatan di Indonesia seperti tercantum dalam Sistem Kesehatan Nasional (SKN). Pendirian Program Studi Ilmu Keperawatan berdasarkan Surat Keputusan dari Dirjen Dikti No : 122/Dikti/Kep/1999, tanggal 7 April 1999. Meningkatnya tingkat pendidikan perawat pada jenjang Strata 1 diharapkan dapat memberikan pengalaman belajar pada peserta didik untuk menumbuhkan dan membina sikap serta keterampilan profesional yang diperlukan sebagai seorang “Perawat Profesional“.

Kesehatan Masyarakat

Psikologi

Prodi S1 Psikologi terakreditasi “A” berdasarkan SK No. 1386/BAN PT/Akred/S/VII/2016, tertanggal 29 Juli 2016, yang berlaku hingga 29 Juli 2021. Lulusan akan bergelar Sarjana Psikologi (S.Psi.). Mahasiswa 2+2 Articulation Program akan mendapatkan gelar Sarjana Psikologi sekaligus Bachelor of Behavioral Science.

Rekayasa Nanoteknologi

fokus pada pengembangan nanoteknologi dalam bidang medis, energi dan lingkungan, dan industri komputasi

Sistem Informasi

Pada tahun 2008, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) diubah namanya menjadi Fakultas Sains dan Teknologi (FST), berdasarkan SK Rektor Universitas Airlangga No. 3294/J03/OT/2008. Harapan dari perubahan nama fakultas ini dapat mengiringi dan mendukung visi universitas untuk dapat lebih bersaing di dunia internasional terutama dalam pengembangan sains dan teknologi. Pada tahun yang sama Universitas Airlangga membuka lima program studi baru di lingkungan FST, yaitu tiga program studi S1 (Sistem Informasi, Teknobiomedik, Ilmu dan Teknologi Lingkungan), dan dua program studi S2 (Biologi, Kimia).

Program Studi S1 Sistem Informasi didirikan berdasarkan SK Rektor Universitas Airlangga Nomor 4311/JO3/OT/2008 pada tanggal 10 Maret 2008. Tujuan dari pendirian prodi ini dikhususkan untuk menghasilkan lulusan yang profesional di bidang sistem informasi. Program Studi S1 Sistem Informasi mulai menerima mahasiswa sejak didirikan. Pada tahun pertama penerimaan mahasiswa baru hanya menerima dari jalur Mandiri dengan kuota 60 orang.

Lulusan merupakan salah satu luaran terpenting bagi suatu program studi. Kualitas lulusan umumnya diukur atas dasar kepuasan para pengguna lulusan, yang dalam hal ini bertindak sebagai stakeholder bagi institusi penyelenggara proses pendidikan. Stakeholder lulusan antara lain, pemerintah –baik pusat maupun daerah, Badan Usaha Milik Negara, dan perusahaan swasta. Relevansi antara kompetensi dan keterampilan softskill lulusan dengan kebutuhan/tuntutan dunia kerja dapat dianalisis berdasarkan kurikulum yang sedang berlaku di program studi tersebut.

Teknologi Hasil Perikanan

D3 Bahasa Inggris

D4 Keselamatan Dan Kesehatan Kerja

D3 Paramedik Veteriner

D3 Perpajakan




Program studi D3 Perpajakan
adalah program studi yang berada di bawah naungan Departemen Akuntansi
Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Airlangga. Program ini dibentuk sejak
tahun 1989, dan sampai saat ini menjadi pusat pendidikan di bidang Perpajakan
yang terkemuka di Jawa Timur.
 Program Studi ini telah mendapatkan
Akreditasi A pada tahun 2012, yang tentunya terus  menjadi pemicu untuk mempertahankan serta
meningkatkan kualitas agar dapat mencetak lulusan yang terdepan dari segi
kualitas dan beretika.








D4 Teknik Informatika

D4 Teknologi Rekayasa Instrumentasi Dan Kontrol

Tujuan :

Mahasiswa mahasiswi berpartisipasi aktif dalam Merawat Potensi Keberagaman dan Toleransi Masyarakat Pesisir melalui pembuatan video aktivitas keberagaman dan Toleransi di Masyarakat Pesisir Lamongan

Harapan :

Mahasiswa mengalami peningkatan pemahaman tentang Keindahan dalam Keberagaman serta toleransi masyarakat Pesisir di Jawa Timur

Kegiatan :

Tujuan :

Mahasiswa-mahasiswi Program PMM berpartisipasi aktif dalam Merawat Keberagaman Arsitektur Nusantara dan Toleransi Masyarakat Pesisir Jawa Timur

Harapan :

Mahasiswa mengalami peningkatan pemahaman tentang persaudaraan antar pemeluk agama yang berbeda sebagai wujud keberagaman dalam konteks kebhinekaan dalam keberagaman budaya dan keberagaman arsitektur nusantara

Kegiatan :

Tujuan :

Mahasiswa mampu belajar, memahami dan mengalami keragaman sosial budaya masyarakat Jawa Timur menjadi kapasitas dalam beradaptasi dengan ancaman bencana.

Harapan :

Mahasiswa mampu memahami dan menjelaskan bagaimana karakteristik geografis mempengaruhi dan membentuk keragaman sosial masyarakat Indonesia, khususnya Jawa Timur yang hidup di wilayah rawan bencana

Kegiatan :

Tujuan :

Mahasiswa mampu belajar, memahami dan mengalami bagaimana keragaman sosial budaya menjadi kapasitas masyarakat dalam meningkatkan kehidupan ekonomi dan kesejahteraan

Harapan :

Mahasiswa mampu memahami dan menjelaskan bagaimana keragaman sosial dan budaya masyarakat Indonesia, khususnya Jawa Timur, menjadi kapasitas dalam mengembangkan kehidupan ekonomi dan kesejahteraan

Kegiatan :

Tujuan :

Mahasiswa-mahasiswi Program PMM  berpartisipasi aktif dalam mengangkat kembali Keberagaman Masakan/Minuman Nusantara dan Tata Hidang Penyajian Masakan/Minuman Nusantara daerah pesisir pulau Jawa sebagai Warisan Budaya Bangsa. Harapannya memperkuat DNA Cinta tanah air dan pengetahuan kekayaan Bangsa, juga memberi insight ide jiwa kewirausahaan.

Harapan :

Mahasiswa mengalami peningkatan pemahaman tentang keberagaman masakan nusantara sebagai kearifan lokal dan warisan budaya bangsa

Kegiatan :

Tujuan :

Mahasiswa-mahasiswi Program PMM 3 berpartisipasi aktif dalam penguatan nilai-nilai toleransi dan identitas ke-Indonesia-an melalui pengenalan 3 matra budaya yang berkembang di masyarakat pesisir utara Jawa Timur (budaya AREK, budaya Madura, dan budaya Pandalungan)

Harapan :

Mahasiswa mengalami peningkatan pemahaman mengenai akar sejarah toleransi dan semangat egalitarian dalam budaya masyarakat pesisir Jawa Timur, khususnya budaya AREK dan menempatkannya dalam tantangan kota Surabaya (sebagai kota Metropolitan) di era kekinian

Kegiatan :

Tujuan :

Mahasiswa-mahasiswi Program PMM 2023 berperan aktif dan kolaboratif antar berbagai bidang keilmuan dan lokalitas budaya dalam pengembangan pariwisata terintegrasi (kelestarian lingkungan, usaha mikro dan budaya)

Harapan :

Mahasiswa/mahasiswi PMM 2023 dapat memperkaya dan memperkuat pengetahuan, nilai-nilai keberagaman budaya, sikap dan perilaku  untuk meningkatkan kohesi sosial-budaya, kelestarian lingkungan dan potensi wisata dalam bingkai toleransi dan persatuan

Kegiatan :

Tujuan :

Mahasiswa-mahasiswi Program Modul Nusantara berpartisipasi aktif dalam menginternalisasi nilai-nilai tentang keberagaman seni budaya nusantara sebagai wujud kebhinekaan dan akulturasi dalam kehidupan nyata di masyarakat Pesisir

Harapan :

mengalami peningkatan pemahaman tentang persaudaraan antar pemeluk agama yang berbeda sebagai wujud keberagaman dalam bingkai kebhinekaan

Kegiatan :

Tujuan :

Mahasiswa-mahasiswi Program PMM berpartisipasi aktif dalam mengangkat kembali Keberagaman dan Pelestarian Budaya daerah Pesisir Utara Pulau Jawa

Harapan :

Mahasiswa mengalami peningkatan pemahaman tentang budaya nusantara dan persaudaraan antar suku bangsa

Kegiatan :

Tujuan :

Mahasiswa-mahasiswi Program PMM  berpartisipasi aktif dalam membangun kohesi sosial di masyarakat

Harapan :

Mahasiswa mengalami peningkatan pemahaman tentang kepekaan dan toleransi terhadap keberagaman budaya dan budaya masyarakat dalam mempertahankan kesehatannya

Kegiatan :

Tujuan :

Mahasiswa-Mahasiswi berpartisipasi aktif dalam membangun moderasi beragama serta meningkatkan empati dan kepedulian di masyarakat

Harapan :

Mahasiswa dapat menumbuhkan dan meningkatkan rasa nasionalisme, membangun sikap yang inklusif dan membuka diri terhadap perbedaan, serta meningkatkan kemampuan untuk hidup berdampingan dengan damai dalam masyarakat yang majemuk

Kegiatan :

Tujuan :

Mahasiswa-Mahasiswa peserta Program PMM berpartisipasi aktif dalam upaya konservasi dan revitalisasi keberagaman budaya untuk penguatan identitas bangsa dan Pengembangan Pariwisata Berbasis Kearifan Lokal

Harapan :

Mahasiswa mengalami peningkatan pemahaman tentang keanekaragaman budaya sebagai identitas bangsa yang ber-bhineka

Kegiatan :

Tujuan :

Mahasiswa peserta Program PMM 3 berpartisipasi aktif dalam upaya pelestarian keberagaman produk kuliner daerah pesisir Jawa Timur

Harapan :

Mahasiswa mampu  memahami  tentang keragaman  dan tolerasi daerah  pesisir  yang tercermin pada aspek kemasyarakatan dan kuliner khas pesisir Surabaya.

Kegiatan :

Tujuan :

Mahasiswa berpartisipasi aktif dalam mengenal dan berinteraksi sosial dengan masyarakat multikultural di beberapa kota di Jawa Timur (Surabaya-Gresik-Lamongan), sehingga terjadi proses internalisasi nilai-nilai kebhinekaan dalam lingkup Negara Kesatuan Republik Indonesia berlandaskan Ketuhanan Yang Maha Esa

Harapan :

Mahasiswa dapat memahami konsep dasar kebhinnekaan dan konsep integrasi Nasional, sehingga dapat diinternalisasikan dalam dirinya sebagai bagian dari upaya untuk bersikap moderat

Kegiatan :

Tujuan :

Mahasiswa-mahasiswi Program PMM 3 berpartisipasi aktif dalam mengangkat kembali potensi keberagaman dan pelestarian budaya Jamu daerah pesisir Jawa Timur

Harapan :

Mahasiswa mengalami peningkatan pemahaman tentang semangat kebangsaan dan toleransi melalui keberagaman Budaya di Pesisir Jawa Timur

Kegiatan :

Tujuan :

Mahasiswa-mahasiswi Program PMM berpartisipasi aktif mengangkat kembali potensi keberagaman  dan pelestarian budaya serta memiliki sikap toleransi pada masyarakat pesisis

Harapan :

Mahasiswa mengalami peningkatan

Wawasan peninggalan sejarah, kebergamanan agama dan rasa cinta dalam pelestarian budaya nusantara 

Kegiatan :
Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan
Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi
Telepon : (021) 57946104
Pusat Panggilan ULT DIKTI 126
pmm-01@kemdikbud.go.id
mbkm@kemdikbud.go.id
Jl. Jenderal Sudirman, Senayan, Jakarta 10270